Jurusan Ilmu Hukum (selanjutnya disebut Jurusan Hukum) adalah salah satu jurusan kuliah di perguruan tinggi yang peminatnya cukup banyak. Entah kenapa, mungkin karena buruknya penanganan hukum di Indonesia, sehingga membuat kaum muda tergerak untuk kuliah di jurusan ini dan setelah lulus ingin membantu mewujudkan hukum yang seadil-adilnya.

Nah, buat kamu yang tertarik mengambil jurusan ini setamat SMA nanti, berikut ini beberapa informasi yang perlu kamu ketahui.

Apa itu Jurusan Hukum?

Jurusan hukum adalah jurusan yang mempelajari ilmu-ilmu yang berkembang di bidang hukum. Ilmu-ilmu di bidang hukum ini berkembang secara praktek dan juga teori. Jurusan hukum juga mempelajari bagaimana suatu aturan berkembang di masyarakat dan bagaimana cara menerapkannya di dalam masyarakat.

Jurusan Hukum juga berkaitan dengan cara untuk meningkatkan kemampuan menulis dan berargumen dalam membuat opini dan juga berpendapat. Belajar tentang ilmu hukum tidak hanya sekedar hapalan saja, tetapi bagaimana cara menganalisa suatu permasalahan. Dalam jurusan ini kamu akan banyak menemukan pembahasan kasus-kasus yang berkembang di masyarakat dan juga yang berkaitan dengan putusan-putusan pengadilan. Oleh karena itu, kamu dituntut untuk mau memiliki kemampuan membaca, menulis dan berargumen untuk dapat memahami ilmu yang berkembang dalam bidang hukum.

Konsentrasi Jurusan Hukum

konsentrasi jurusan hukum
Image by utah778 from Getty Images Pro

Di dalam jurusan hukum sendiri terdapat beberapa konsentrasi yang ada. Konsentrasi yang ada di jurusan hukum ini adalah peminatan ataupun kekhususan bidang hukum yang dapat kamu ambil sesuai minat kamu sendiri. Biasanya di setiap universitas yang ada di Indonesia, konsentrasi dapat kamu ambil ketika masuk ke dalam semester 3 atau 4. Berikut adalah konsentrasi yang biasanya ada di Jurusan Hukum:

  • Hukum Pidana
  • Hukum Perdata
  • Hukum Lingkungan
  • Hukum Administrasi Negara
  • Hukum Tata Negara
  • Hukum Bisnis/Ekonomi
  • Hukum Internasional
  • Hukum Teknologi dan Hak Kekayaan Intelektual
  • Hukum Acara

Mata Kuliah Jurusan Hukum

mata kuliah jurusan hukum
Image by succo from Pixabay

Untuk mewujudkan visi perguruan tinggi dalam mencetak praktisi di bidang hukum yang handal dan profesional, mahasiswa Jurusan Hukum diwajibkan untuk mempelajari beberapa mata kuliah seperti:

  • Pengantar Ilmu Hukum
  • Pengantar Hukum Indonesia
  • Ilmu Negara
  • Pendidikan Pancasila
  • Pengantar Sosiologi
  • Pendidikan Kewarganegaraan
  • Sosiologi Hukum
  • Hukum Perdata
  • Hukum Pidana
  • Hukum Administrasi Negara
  • Hukum Tata Negara
  • Hukum Acara Perdata
  • Hukum Acara Pidana
  • Hukum Dagang
  • Hukum Internasional
  • Hukum Adat dan Perkembangan
  • Hukum Agraria
  • Hukum Pemerintahan Daerah
  • Bahasa Inggris
  • Hukum Islam
  • Hukum Pajak
  • Perancangan Kontrak Nasional
  • Hukum Tata Usaha Negara
  • Logika
  • Hukum Lingkungan
  • Hukum Perikatan
  • Hukum Hak Kekayaan Intelektual
  • Hukum Hak Asasi Manusia
  • Cyber Law
  • Terminologi Hukum
  • Hukum tentang Lembaga-lembaga Negara
  • Ilmu Perundang-Undangan
  • Antropologi Hukum

Gelar Sarjana dan Prospek Kerja Jurusan Hukum

prospek kerja jurusan hukum
Image by Pattanaphong Khuankaew from Getty Images Pro

Di jurusan hukum, setelah kamu menyelesaikan studi di jurusan ini maka kamu mendapatkan gelar S.H., yang merupakan singkatan dari Sarjana Hukum. Kemudian, setelah kamu mendapatkan gelar S.H., kamu memiliki peluang untuk bekerja sebagai pengacara/advokat.

Untuk menjadi seorang pengacara/advokat tentunya kamu harus mengikuti pelatihan, seperti PKPA (Pendidikan Khusus Profesi Advokat), mengikuti Ujian Profesi Advokat dan mendapatkan Berita Acara Sumpah Advokat.

Prospek kerja lainnya, kamu bisa mengabdi kepada negara dengan bertugas sebagai hakim, jaksa dan profesi bidang hukum yang terkait di setiap lembaga ataupun instansi yang berhubungan langsung dengan pemerintah.

Selain itu, kamu juga bisa bekerja di perusahaan ataupun korporasi baik swasta ataupun negeri biasanya dengan posisi bagian hukum ataupun HRD. Tidak menutup kemungkinan juga bagi kamu untuk membuka konsultan hukum sendiri ataupun sekarang lebih sering disebut dengan firma hukum.

Prospek kerja Jurusan Hukum sangat banyak, bukan?

Universitas yang ada Jurusan Hukum

fakultas hukum undip
Fakultas Hukum Universitas Diponegoro. Sumber: https://id.wikipedia.org/wiki/Berkas:FH_Undip.jpg

Jurusan Hukum ada di banyak perguruan tinggi di Indonesia. Kamu tak perlu khawatir karena ada banyak sekali pilihan di luar sana.

Walau demikian, saran saya, hindari kuliah di Jurusan Hukum di kampus yang tidak memiliki reputasi baik. Disarankan untuk kuliah di universitas yang memiliki reputasi, baik di tingkat nasional, lebih-lebih di tingkat internasional. Minimal, kamu kuliah di universitas yang Jurusan Hukum-nya sudah mendapatkan akreditasi A.

Pada saat artikel ini ditulis, tercatat ada 66 perguruan tinggi yang Jurusan Hukum-nya (S1) sudah terakreditasi A oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Nama-nama perguruan tinggi tersebut adalah sebagai berikut:

WordPress Responsive Table

Menjelang berakhirnya tulisan ini, saya hanya ingin mengingatkan kamu, bahwa Jurusan Hukum adalah jurusan yang bisa membantu kamu memahami hukum di Indonesia dengan baik, dan juga kamu bisa berprofesi di bidang hukum. Hanya sebatas itu. Adapun menjadi seorang hakim yang adil, pengacara yang jujur, jaksa yang tidak menerima suap, itu kembali kepada diri masing-masing.

Saran terakhir saya, sebelum memilih Jurusan Hukum, pastikan niat kamu benar–bukan memilih jurusan ini hanya sekedar untuk mencari uang–tetapi membela kebenaran, menegakkan keadlian.

Sebab, jika orientasi kamu hanya uang semata, bisa-bisa kamu menghalalkan segala cara: yang bersalah tapi punya uang kamu bela, sementara rakyat miskin yang benar kamu biarkan mereka masuk penjara. Kalau kamu niatnya itu, lebih baik tidak usah kuliah di jurusan ini!

Untuk kamu yang memiliki niat baik, saya ucapkan, selamat kuliah di Jurusan Hukum dan mari bahu-membahu mewujudkan Indonesia yang berkeadilan!

Author

Alumni Jurusan Ilmu Hukum Universitas Padjadjaran. Saat ini, selain bekerja sebagai lawyer di salah satu firma hukum di Jakarta, juga seorang mahasiswa S2 Hukum di Universitas Indonesia.

56 Comments

  1. Selamat malam kak
    Saya masih kelas 3 SMA dan Rencananya nanti mau kuliah di jurusan hukum kalau sudah lulus .
    Saya mau tanya untuk bisa kerja di perusahaan seperti bagian start-up fokusnya ke hukum apa kak?

  2. MUH. AZQHARY HARIS Reply

    Tabe ( permisi ) saya mau bertanya !!! ๐Ÿ™‹
    Kuliah jurusan hukum itu , apa saja bekalnya kak ?terus apakah kita harus membawa perbekalan seperti senjata seperti Polisi ๐Ÿ‘ฎ??
    Mohon Bimbingannya ๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ™๐Ÿ˜

  3. kak mau tanya, saya masih kelas 1 sma, saya ada minat utk kuliah mengambil jurusan hukum. saya juga ada niatan untuk menjadi dosen hukum, yang saya tanyakan, apa yang harus saya siapkan matang-matang untuk saya pribadi kedepannya? dan tipsnya dong kak, agar memudahkan memasuki universitas yang bagus

    • Bisa. Tidak ada larangan bagi akreditasi kampus apapun untuk mencoba sebagai advokat

    • Putu cantik niken pixstria Reply

      Makasih atas saran nya pasti saya akan menjadi anak hukum yg baik

  4. Nina maelani Reply

    Kak di jurusan hukum banyak dilakukan praktek?
    Prakteknya seperti apa saja?

    • Banyak sekali, seperti peradilan semu (layaknya sidang seperti di pengadilan dengan adanya hakim, jaksa, tersangka, saksi dan lain-lain) dan debat (karena mahasiswa hukum diharuskan untuk membangun deduksi yang baik dalam memecahkan kasus)

  5. Dita nawa kartika Reply

    Sorry
    Kak saya mau bertanya,Tahun ini saya mau kuliah,dan memutuskan ambil jurusan Hukum.Saya ada keinginan buat jadi advokat,alasan pengin jadi pengacara itu saya tertarik tentang hukum2 diindonesia,sama saya suka mengeluarkan opini,beragumen,dan debat(hal yg positif).Dan gimana sih caranya biar saya sukses jadi advokat???

    Thanks..

    • Untuk sukses menjadi seorang advokat, kamu harus terbiasa menyelesaikan berbagai macam kasus apapun itu. Tujuannya agar pola pikir dan juga pengalaman kamu di lapangan semakin banyak dan bisa menjawab setiap permasalahan hukum menggunakan pengalaman kamu. Satu lagi, sering-sering baca buku, putusan hakim dan jurnal tentang perkembangan hukum di Indonesia dan juga internasional sebagai perbandingan.

    • di jurusan hukum kamu akan belajar dari awal di semester awal tentang hukum jadi kamu pelajarinnya ketika sudah masuk di fakultas hukumnya terlebih dahulu. namun sebelumnya kamu harus persiapkan untuk tes masuk ujian ke universitas terlebih dahulu agar bisa masuk ke fakultas hukum

  6. Nia manurung Reply

    Kk.. Umur sy ud 37 thn dan sudah kerja sebagai guru honor, sy sudah pernah kuliah mata kuliah lain. Sy ingin kuliah hukum lagi apa masih bisa๐Ÿ™๐Ÿ™

    • Halo. Untuk mengambil kuliah hukum ada beberapa universitas yang memperbolehkan bagi umur di atas rata-rata. Untuk universitas tersebut dapat kamu searching ya.

  7. Nabilla Ahmad Reply

    Kak kalo mau pengen jadi pengacara itu lebih baik fokus ke hukum apa ??

    • Halo. Sebenarnya untuk menjadi pengacara kamu bebas mengambil fokus hukum apa aja tapi pada praktiknya banyak orang yang menjadi pengacara mereka fokus pada hukum pidana, perdata dan ekonomi tapi mau jadi pengacara hebat, kamu harus paham setiap hukum apapun fokusnya karena begitulah kita sebagai mahasiswa hukum dituntut

      • Stella Elsa Putri Reply

        Om swasty astu,
        Assalamualaikum wr.wb

        Sdkit cerita sdkit kk hehheh.kan sya bruโ€ ini naik kls 3 SMA dan lulus nnti sya brniat mau lanjut kuliah jurusan hukum,yg saya tnyakan,sblum saya tamat SMA ,apa sja kah mapel yg harus saya pelajari mendalam agar nnti bisa memudahkan sya msuk dan diterima di jurusan ini.?

        Sekian,Thanks:)
        Om santi santi santi om
        Wassalamualaikum wr.wb

  8. ka apa bisa orang yang sekolahnya itu di sekolah paket yang sekolah gratis dn sekolahnya hanya beberapa hari, bisa masuk kuliah negri gitu ka? sumpah saya down banget ka karna sekolah saya beda

  9. Ahmad syafiq Reply

    Kak saya mau tanya, saya selama sekolah sangat menyukai pelajaran PPKN, sosiologi dan saya juga sangat tertarik dengan permasalahan permasalahan yang ada di Indonesia ini, saya juga sempat bercita cita untuk menjadi tokoh politikus di Indonesia tapi saya masih ragu dengan kemampuan untuk mengambil fakultas hukum, bagaimana cara agar saya yakin dengan kemampuan saya dan saya bisa sukses di fakultas hukum?

    • untuk menjadi seorang mahasiswa fakultas hukum tentunya kamu harus melalui beberapa tes untuk masuk universitas yang menyediakan fakultas hukum. Nah jika kamu sudah berhasil masuk fakultas hukum, agar menjadi sukses kamu banyak baca buku-buku matkul hukum apapun, jurnal, makalah dan diskusi dengan teman atau unit kegiatan kampus yang menyediakan wadah untuk berdiskusi dan satu lagi sering-sering ikut lomba, seperti lomba debat atau peradilan semu. saya jamin pola pikir kamu akan berubah serta wawasan kamu bertambah dan kamu bisa mencapai sukses kamu sebagai mahasiswa di fakultas hukum

      • Nober daeli Reply

        Kak, saya mau tanya di kuliah fakultas hukum itu kan ada banyak praktek-praktek. Praktek-praktek seperti apa yg akan kita jalanin nantinya setelah masuk fakultas hukum?

  10. saya mau tanya , lulusan smk jurusan perkantoran apa bisa masuk fakultas hukum ya kak?

    • Sebenarnya apapun latar belakangnya sewaktu SMA/SMK/STM bisa masuk fakultas hukum ya. tetapi balik lagi ke kebijakan pelaksana ujian masuk universitasnya, apakah memperbolehkan semua jurusan di SMA atau tidak. Hal seperti ini yang harus kamu ketahui terlebih dahulu ya

  11. Kak, mau tanyaa,,awal masuk jurusan hukum yg sulit untuk di hadapi itu apa kak?

    • Yang sulit cuma bagaimana kita menjadi mahasiswa hukum untuk memahami aturan-aturan yang ada dan kemudian disesuaikan apa yang terjadi di masyakarat. Contohnya: Seseorang membuang sampah secara sembarangan. Apakah dia melanggar hukum? Bisa jadi melanggar, bisa juga tidak. Kita harus melihat dimanakah posisinya ketika dia membuang sampah. Apakah di rumahnya atau di tempat umum. Hal-hal seperti ini yang harus dipahami ketika menjadi mahasiwa hukum. Jika sudah paham, maka untuk kasus lainnya kamu akan mengerti bagaimana menganalisisnya.

  12. alya deby clara Reply

    kak kalo masuk di fakultas hukum pelajaran apa aja ya yg perlu dikuasai?

    • Secara umum, semua mata kuliah di hukum kamu harus mengerti. tapi itu balik lagi ke peminatan kamu di hukum apa. Misalnya, kamu mau fokus di hukum perdata maka kamu harus mengerti dasar dasar hukum perdata, hukum acara perdata, hukum perikatan, dll. begitu juga dengan peminatan hukum lainnya

    • Bantu jawab.

      Tidak ada syarat utama jika kamu ingin masuk fakultas hukum. Pastinya kamu merupakan lulusan SMA atau setingkatnya serta mengambil tes ke Universitas yang memiliki Fakultas Hukum

    • Kalau mau ambil jurusan hukum biasanya harus menguasai pelajaran ppkn kah?

    • Meri Yana putri Reply

      Kak aku mau tanya,aku masih kelas 2 SMA,tapi aku ingin sekali nantinya melanjutkan kuliah dengan jurusan hukum,langkah”selanjutnya untuk bner”memantapkan tentang hukum gmna kak?

      • Jika kamu tertarik dengan jurusan hukum, kamu biasakan diri kamu untuk banyak membaca apapun itu. Tujuan ini agar pola pikir kamu terbentuk dan kemauan untuk membaca semakin banyak, karena nanti ketika kuliah kamu akan dihadapkan dengan banyak bacaan materi hukum.

  13. Indo nurlian Reply

    Saya kesulitan untuk menyampaikan pendapat ,saya merasa mempunyai berbeda2 pendapat dari orang lain,tapi ktika saya ungkapkan tidak pernah bisa sesuai dengan yg saya bayangkan,jadinya saya mendaftar jurusan hukum untuk membantu kelemahan saya dalam berpendapat

    • Menyampaikan pendapat adalah bagian dari komunikasi. Jika ingin meningkatkan kemampuan dalam hal menyampaikan pendapat, sebenarnya kamu tidak perlu kuliah di Jurusan Hukum, tetapi cukup ikuti pelatihan public speaking. ๐Ÿ™‚

      • Permisi kak.
        Assalamualaikum
        Saya ingin bertanya kak, berapa sih rata rata raport agar bisa masuk jurusan hukum di universitas ?
        Snmptn maupun jalur mandiri ya kak
        Tolong dijawab kak ๐Ÿ™
        Terimakasih
        Wassalam..

  14. Kak, klo di UNG(universitas negeri gorontalo) gimna bgus gak? Trus saya harus kuliah dimn yg punya akreditas A kek gitu?

  15. Dwi setyo pambudi Reply

    Saya mau bertanya apakah syarat untuk bisa masuk hukum, dan harus melalu tahap apasaja

    • Adnan Syafi'i Reply

      Hi Setyo, untuk mendapatkan jawaban yang lebih cepat, mungkin kamu bisa bertanya ke Kak Boy via akun media sosial-nya. Silakan cek bagian bawah profil Kak Boy, ya.

    • Kak,kalau kulih di universitas Islam negeri (UIN) trus fakultasnya hukum administrasi negara apa bisa jadi advokat??

      • Bantu jawab. Untuk menjadi seorang Advokat tentu saja harus berasal dari sarjana hukum dan apapun konsentrasi hukum yang diambil nantinya tetap saja bisa menjadi advokat. Seorang lulusan hukum administrasi negara juga dapat menjadi seorang Advokat.

      • Meri Yana putri Reply

        KK saya mau tanya ,saya selama sekolah sangat menyukai pelajaran PPKn dan sosiologi,dan saya jga tertarik dengan permasalahan sosial dan masalah”yg trjdi di lingkungan dkt saya ,dan saya juga msih bercita”mnjdi sarjana hukum,tapi saya masih ragu dengan kemampuan untuk mengambil fakultas hukum,bagaimana caranya agar saya ykin dengan kemampuan saya dan bisa di fakultas hukum KK?

    • Eliana Levani Reply

      Saya mau tanya, apakah lulusan pondok pesantren salaf yang ijazahnya setingkat SMA bisa kuliah jurusan hukum?

Write A Comment